Asahan - Kapolsek Bandar Pulau IPTU ARBIN RAMBE, SH.MH bersama Kanit Intel Polsek Bandar Pulau IPDA AMINAN, SH, Kanit Binmas Polsek Bandar Pulau AIPTU WAGIMIN, Bhabinkamtibmas AIPTU SAFRIZAL AMRI melaksanakan Anjangsana kepada Warga Kurang Mampu (kaum Duafa) di Dsn VI Desa Aek Songsongan Kec. Aek Songsongan Kab.Asahan., Jumat (25/4/2025).
Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok seperti beras, minyak, gula, telur, dll). Bantuan ini diterima SUKARDI 50 Tahun,TUMIJAH 45 Tahun, JUMADI 51 Tahun dan tak lupa mengucapkan terima kasih atas kepedulian pihak kepolisian.
Salah satu warga yang menerima bantuan, menyampaikan apresiasinya kepada Polsek Bandar Pulau. "Kami sangat terbantu dengan bantuan yang diberikan ini. Di saat sulit seperti ini, bantuan ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih kepada Kapolsek Bandar Pulau dan seluruh jajarannya yang telah peduli dengan kondisi kami," ujarnya.
"Penyerahan bantuan sosial ini merupakan bentuk misi kemanusiaan dari Polsek Bandar Pulau untuk meringankan beban warga kurang mampu," ungkap Kapolsek Bandar Pulau.
|Humas Polres Asahan